Sabtu, 25 Mei 2013

Mesin Cetak Makanan Star Trek Jadi Kenyataan

Pernahkah Anda melihat karakter dalam Star Trek membuat makanan kesukaannya menggunakan sebuah alat yang disebut 'replicator'.

Perangkat masa depan yang terlihat mustahil ada ini tampaknya akan segera menjadi kenyataan.

Melalui teknologi percetakan 3D, NASA telah membiayai firma percetakan 3D, SMRC (Systems & Materials Research Corporation) sekitar 1,2 milyar rupiah untuk mengembangkan alat pencetak makanan, seperti dilansir dari Dailymail.co.uk, Jumat (24/05).

Alasan NASA melakukan hal ini karena alat pencetak makanan ini akan sangat membantu memberi asupan gizi yang tepat dan memudahkan hal pangan kepada para awaknya.

Malah, Anjan Contractor, pendiri SMRC menyatakan bahwa teknologi ini memungkinkan menolong manusia dari bahaya kelangkaan pangan.

Cara kerja teknologi ini mirip dengan mesin cetak 3D pada umunya, hanya saja bahan baku yang digunakan sebagai 'tinta'nya adalah bahan-bahan umum untuk membuat makanan.

Pizza, makanan khas Italia yang memiliki lapisan sederhana ini merupakan kandidat yang tepat dalam uji coba mesin cetak makanan 3D.

Contractor berencana akan segera membuat mesin pencetak pizza, setelah sukses mencetak cokelat dengan menggunakan teknologi ini.

Cara pembuatannya pun menurut Contractor sangat mudah, dimana pada lapisan awal mesin cetak akan membuat adonan yang langsung terpanggang oleh lapisan pemanas di bagian bawah.

Kemudian, mesin cetak akan membuat lapisan kedua yaitu saus tomat yang bahan bakunya dalam bentuk bubuk. Dimana nantinya bubuk ini akan dicampurkan dengan air dan minyak.

Setelah itu, pizza akan diberi topping, dimana topping tersebut dapat berasal dari apapun yang dapat dijadikan bubuk. Salah satunya seperti bubuk serangga atau alga.​

Artikel Terkait

Semoga bermanfaat. Silakan berkomentar :)
EmoticonEmoticon

loading...